Aktivitas Tertinggalkan

Hari ini, saat ini, dan detik ini, inginnya melakukan aktivitas yang sudah selama ini aku tinggalkan. bergelut dengan dunia tulis menulis yang menurut ku beberapa tahun yang lalu merupakan hal yang sangat menarik. melebihi menariknya menonton film ataupun bermain internet yang saat ini sedang marak dikalangan remaja.


Aktivitas yang dulunya menjadi alasan ku untuk menggeluti lebih dalam jurusan yang aku pilih sekarang, Ilmu komunikasi. alasan satu-satunya yang membuat ku terseret di universitas ini. hehe..


namun akhir-akhir ini (lebih tepatnya beberapa tahun yang lalu ini), aku kehilangan semangat untuk menulis. padahal dari sinilah muncul impian-impian yang terkira harganya. pada awalnya aktivitas ini mulai muncul kembali pada saat aku berada di semester ke 5-6. dan tawaran bagus itu datangnya dari dosen ku sendiri yang mewajibkan bagi kami mahasiswanya untuk membuat karya dalam bentuk buku secara kelompok.


wah...suatu tugas yang menurut ku berat. apalagi dengan kemampuan dan pengalaman kami yang sangat minim di dunia tulis menulis. namun pada saat itu, kata-kata sang dosen yang selalu ku ingat sampai saat ini adalah "kita bisa karena terbiasa, suatu keanehan justru kalau mahasiswaka komunikasi konsentrasi jurnalistik dan studi media tidak dapat membuat karya dalam bentuk buku. dan saya yakin suatu hari nanti, tulisan-tulisan itu akan bermanfaat buat kalian semua."


sebuah dorongan yang menarik dan tentunya menggiurkan. hohoho... walaupun awalnya sedikit pesimis, bisa g ya selesaikan buku ini. and the finally... kita bisa.
buku ku tercetak dan berhasi kami distribusikan. walaupun memang untuk standart buku nasional para peminatnya masih bisa dihitung dengan jari. (yah, maklumlah. penulis belum ada yang mempunyai nama).


selesai demgan buku perdana, semester berikutnya di mata kuliah yang berbeda dan dosen yang sama, kami kembali ditantang untuk membuat buku.


buku kedua dengan anggota yang lebih banyak tetapi tenggat waktu yang lebih cepat. dan alhamdulillah bisa selesai dengan tepat waktu juga.. hehe


and now.. aku dihadapi lagi dengan kemampuan menulis yang harus aku tuangkan di dalam sebuah karya tulis yang biasanya disebut "skripsi"...


huahahaha.. mau tahu pengalaman ku selama menulis dan menyusun skripsi?
kita bahas di postingan selanjutnya ya.

0 komentar:

Posting Komentar

Free Website templatesSEO Web Design Agencyfreethemes4all.comFree Blog TemplatesLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesFree Soccer VideosFree Wordpress ThemesFree Web Templates